YOUTH MOVE Desak Kapolda Sulut Mundur dan Bertanggung Jawab Imbas Bentrokan Warga di Bitung

Youth Move

REDAKSI INDONESIA – Youth Move mendesak kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mencopot Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Setyo Budiyanto karena dinilai gagal menangani potensi konflik sosial dengan baik agar tidak berkembang menjadi konflik.

Desakan pencopotan itu sebagai imbas dari media sosial dihebohkan dengan video yang menunjukkan aksi bentrok antar dua kelompok warga di pusat Kota Bitung, Sulawesi Utara, Sabtu (25/11).

Tak sekedar Kapolda Sulut yang diminta bertanggung jawab atas insiden bentrokan warga di kota Bitung, Youth Move pun mendesak agar jajaran Polda Sulut dan Kapolres Kota Bitung turut dicopot dari jabatannya.

“Potensi bentrokan antar dua kelompok warga di Kota Bitung sangat tak lazim, pasalnya jajaran intel dan Binmas polisi setempat semestinya mampu deteksi dini dan mengumpulkan informasi-informasi yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat. Namum sebaliknya apabila tugas itu sudah dijalankan tetapi Kapolda tidak merespon cepat, ya jelas Kapoldanya mesti dicopot”, ujar Rahman Wakil Direktur Youth Move dalam keterangan tertulisnya. (26/11).

Youth Move pun mendesak agar Polri mengusut tuntas motif kerusuhan tersebut secara profesional, transparan dan akuntabel agar menciptakan rasa keadilan dari kedua belah pihak.

“Polri harus turun tangan agar merespon cepat dan mengambil tindakan tepat untuk mengungkap aktor intelektual kerusuhan, karna kejadian kerusuhan tersebut sudah mengarah tindakan-tindakan intoleran yang dapat memecah bela umat”, Tegas Wakil Direktur Youth Move. (Red)

Bacaan Lainnya
ri

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *