Dalam Pembukaan Kongres 1 FPMM, Menpora Dito Komitmen Dukung Pemuda Maluku Wujudkan Indonesia Emas 2045

Jakarta – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo berkomitmen mendukung kreativitas pemuda Maluku untuk membawa Indonesia lebih maju. Hal itu disampaikan Menpora Dito pada pembukaan acara Kongres 1 Front Pemuda Muslim Maluku (FPMM) di Hotel Kartika Chandra, Jakarta, Selasa (22/8).

“Saya berdiri pada hari ini dengan rasa bangga dan hormat yang mendalam, bisa berkumpul dalam Kongres Ke-1, Front Pemuda Muslim Maluku. Bagi saya ini sebuah acara bersejarah yang tidak hanya merayakan iman kita yang bersama, tetapi juga menggarisbawahi kekuatan persatuan dan potensi para pemuda kita yang begitu bersemangat,” ujar Menpora Dito yang menanadai pembukaan dengan pemukulan gong.

“Saya sebagai Menpora berkomitmen akan memberi suport pemuda Maluku yang kreatif. Setelah dilantik, saya melakukan kunjungan ke Ambon, dan saya melihat potensi pemuda di sana sangat kreatif, begitu juga dengan potensi atletnya,” kata Menpora Dito.

Menpora Dito juga menyampaikan tema kongres ini, “Konsolidasi Pemuda Muslim Maluku Menuju Indonesia Emas 2045,” sangat sejalan dengan visi besar Indonesia.

“Ini bukan hanya semata-mata cita-cita; ini adalah panggilan untuk bertindak, sebuah komitmen untuk membentuk masa depan yang merangkul keragaman, inklusivitas, dan kemajuan,” tambahnya.

Menpora Dito mengatakan sebagai pemuda Muslim, Anda adalah pembawa obor dari tradisi dan nilai-nilai kita, perwujudan dari ajaran yang membimbing kita menuju kebaikan dan kasih sayang. “Iman kita mengajarkan kita untuk saling menghormati, menghargai perbedaan yang membuat kita unik, dan untuk bekerja bersama sebagai kekuatan bersatu guna mengatasi tantangan dan memanfaatkan peluang,” pungkasnya.

Bacaan Lainnya
ri

“Saya penuh harapan dan optimisme untuk masa depan Maluku. Bersama-sama, kita akan bekerja menuju masa depan yang bersatu, di mana potensi pemuda kita tidak memiliki batas. Mari kita hormati warisan kita sambil merangkul kemajuan, mari kita pegang teguh iman kita sambil mempromosikan inklusivitas, dan mari kita berdiri bersama sebagai cahaya harapan bagi komunitas kita dan dunia,” kata Menpora Dito.  (ed)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *