Wantannas Wujudkan Kemandirian Ekonomi Lewat Ketahanan Air Nasional

Sekjen Wantannas Dadi Hartanto

Redaksi Indonesia – Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas) ikut mengupayakan peningkatan ketahanan air nasional sebagai salah satu prioritas untuk mewujudkan kemandirian ekonomi. Ketahanan air yang berkelanjutan dimulai dengan perhatian terhadap pengelolaan sumber-sumber air.

Sehingga, diperlukan langkah konservasi lanjutan pada sumber air. Apalagi, saat ini tengah memasuki musim kemarau yang diprediksi berkepanjangan.

“Pengelolaan itu menuntut adanya keseimbangan antara pemanfaatan dan konservasi. Ketahanan air yang didukung keterpaduan konservasi sumber daya air merupakan kunci dari pembangunan berkelanjutan,” kata Sekjen Wantannas Dadi Hartanto, Jumat (23/6/2023).

Lebih jauh, ia mengungkapkan, upaya pemanfaatan air memerlukan pengelolaannya tersendiri. Menurutnya, fokus pengelolaan pada tahap ini adalah untuk menjaga kualitas dan kuantitas air, termasuk untuk kegiatan ekonomi.

“Kekurangan penyediaan pasokan air baku, misalnya, mendorong rumah tangga dan industri untuk menggunakan air baku secara bertanggung jawab. Sedangkan untuk memenuhi kebutuhan pasokan air baku, kualitas air mutlak untuk dijaga,” ujarnya, mengakhiri.

Bacaan Lainnya
ri

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *