Perkuat Peran Perempuan Akhiri AIDS, Plt Gubernur Apresiasi Dokter RAAS

Redaksijakarta.com-Makassar|Dalam rangka Memperingati Hari AIDS  2021, Tim Dokter Relawan Andi Amran Sulaiman (DeRAAS) menggelar Webinar bertemakan peran perempuan membangun kesadaran atas bahaya AIDS, jumat 03/12/2021

Ratusan peserta  dari berbagai daerah di Indonesia ini menghadiri webinar DeRAAS peringatan Hari AIDS  tersebut, bertindak sebagai narasumber Prof, Ismail Suardi Wekke Akademisi dan penggiat social, DR. dr. Hj. Fitriah Zainuddin,  M.Kes Kepala dinas  DP3A Dalduk KB Sulsel,  dan Erna Komalaningrum, SSt., SKM., M.Kes (kepala UPTD transfusi darah Sulsel),

Menurut Dokter Sulfian Syam, Koordinator Tim Dokter RAAS menyatakan kegiatan ini guna mendorong peran aktif perempuan dalam mengedukasi keluarga dan masyarakat dari bahaya AIDS, 

“Peran perempuan sangat strategis membangun kesadaran yang dimulai keluarga, perannya efektif mengakhiri penambahan penderita HIV AIDS” tutur dokter Sulfian

Bertindak sebagai narasumber , Plt, Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman yang di wakili DR.dr. Hj. Fitriah Zainuddin, M.Kes Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3A Dalduk KB Sulsel), kami  sangat mengapresiasi kegiatan webinar ini yang diadakan oleh Dokter RAAS Indonesia (Relawan Andi Amran Sulaiman),

“Apresiasi ini Karena DeRAAS  mengangkat tema “Peran Perempuan Membangun Kesadaran atas bahaya aids” yang kita ketahui bahwa Hiv Aids merupakan pandemi yang menimbulkan dampak kesehatan social, ekonomi, dan politik. Di seluruh dunia khususnya di Indonesia”. Ungkap Kadis DP3A

Bacaan Lainnya
ri

Dia memparkan,  adanya transisi masyarakat agraris ke masyarakat industry serta adanya globalisasi di berbagai bidang, meluas dan bertambah banyaknya kota-kota , majunya teknologi komunikasi, longgarnya struktur social dan struktur keluarga,  ungkap Kadis 

“Fenomena transisi ini berdampak terhadap perilaku individu dan masyarakat yang tetu akan berdampak terhadap resiko terkena hiv dan Aids”,  jelas Dr. dr Fitriah 

Dr. dr Hj. Fitriah mengingatkan, Di Indonesia Jumlah Perempuan yang terdeteksi  dengan Virus Hiv/Aids diprediksikan akan terus mengalami peningkatan. Modus utama terjadinya infeksi Hiv/aids melalui hubungan heteroseksual, penggunaan jarum suntik tidak steril dan sebagainya. 

Kadis melanjutkan sebagai langkah kongkritnya, kami pemerintah sulsel  telah mengambil tindakan tindakan proaktif, ujarnya

“Diantaranya meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan peran serta masyarakat tindakan pencegahan sedini mungkin akan bahaya Hiv dan Aids, papar Kadis   

Dia melanjutkan,  melakukan pendataan korban hiv dan aids, dan juga melakukan kerjasama organisasi perempuan dalam bentuk kegiatan penyuluhan, motivasi, bimbingan, penyebarluasan komunikasi, akses informasi dan serta edukasi, jelas Kadis

“Mengakhiri pemarannya,  Kadis menyampaikan Salam hangat dari bapak PLT Gubernur Sulsel untuk dokter relawan Andi Amran Sulaiman semoga semakin sukses dan lebih banyak inovasi-inovasi dan kegiatan-kegiatan berupa isu kesehatan yang bersentuhan langsung kepada  masyarakat” Pungkasnya.****

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *