ASPERA Kota Depok : Layani Pengantaran Jenazah Via Darat Sampai NTT

Redaksijakarta.com-Jakarta| ASPERA Indonesia cabang Depok yang sebelumnya mengantarkan saudara bapak Abdul Madjid 30 tahun tidak pernah pulang kampung ke Padang Sidempuan Sumatera Utara. Pada pelayananan berikutnya mengantarkan saudari Saverina Putri Pakul yang meninggal dunia di RSUD Cibinong untuk di kebumikan di kampung halaman Ruteng Manggarai NTT.
Hal ini dilakukan karena ada dua kali penundaan cargo jenazah di bandara Soekarno-Hatta untuk penerbangan almarhumah menuju kampung halamannya. ASPERA KOTA DEPOK dalam kesempatannya menyampaikan duka cita kepada pihak keluarga yang sedang berduka serta bersiap mengantarkan almarhumah menuju kampung halaman untuk dikebumikan menggunakan dua unit ambulance milik Aspera kota Depok melalui jalur darat dan laut.

Arif Afifullah ketua Umum dari ASPERA INDONESIA yang turun langsung ikut mengantarkan almarhumah sebagai bentuk empati dan sosial siap mengantarkan almarhumah. Mengingat almarhumah sudah tiga hari meninggal yang lalu dan ini tentunya tidak bisa kami biarkan, walau bagaimanapun almarhumah harus seger dikebumikan sebab waktu pengawet jenazah tersisa empat hari kedepan dari total sepekan. ujar Arif.

Perjalanan menuju pulau Flores, ambulance dari Depok banyak di bantu oleh rekan-rekan relawan.

Berangkat tanggal tanggal 15 Mei 2021 dari Depok langsung masuk tol dan keluar tol Probolinggo ambulance aspera kota Depok di sambut relawan dari pata hati Escorting Situbondo hingga Banyuwangi.

“Dalam mengurus surat2 penyebrangan dari pelabuhan Ketapang menuju pelabuhan lembar, Mataram kami di bantu oleh relawan ambulance Banyuwangi dan rekan2 dari RPAI Banyuwangi”ujar Rangga putra driver ambulance.

Terima kasih untuk rekan-rekan Relawan BumiGora Indonesia, Relawan Ambulance Escorting Lombok dan RPAI kota Bima,juga bapak Agus ambulance RSUD kota Bima yang banyak membantu perjalanan kami dari mataram hingga pelabuhan sape, Bima NTB “sambung Rangga putra saat di hub melalui WA

Bacaan Lainnya
ri

Dihari keempat ambulance aspera kota Depok menyebrang dari pelabuhan Sape menuju pelabuhan labuan bajo NTT dan dilanjutkan langsung ke rumah duka, Ruteng Manggarai Flores NTT.
Tepat 19 April 2021 pukul 22:03 WITA tim beserta ambulance yang membawa almarhumah tiba dirumah duka. Keesokan harinya, 20 Mei 2021 almarhumah dikebumikan dipemakaman keluarga.

Terima kasih banyak, buat anak anak muda dari Aspera yang bertanggung jawab dalam mengantarkan jenazah anak kami Untuk di kebumikan dikampung dan ini sungguh luar biasa dan di luar dugaan anak-anak muda dari Aspera mampu melakukan perjalanan jauh darat dan menyebrangi tiga kali. Ujar salah satu keluarga yang tidak mau disebutkan namanya.

Kami, dari aspera Indonesia menyampaikan turut berdukacita atas meninggalnya saudari kami, Saverina Putri Pakul, semoga damai di alam sana,
Sungguh luar biasa, kehadiran kami seperti berada dalam keluarga sendiri, baik, ramah dan kami dijamu dengan baik, saya haturkan terimakasih banyak yang sebesarnya, mohonmaaf bila ada kata-kata dan perilaku yang kurang berkenan”ujar Arif afifullah. (Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *