LKBHMI Dan HMI KOORKOM UBK Jakarta Pusat-Utara : Bebaskan Palestina dari Cengkraman Pemukiman Zionis Israel

Redaksijakarta.com-Jakarta| Himpunan Mahasiswa Islam melalui Lembaga Konsultasi bantuan Hukum Mahasiswa Islam (LKBHMI) dan Koordinator Komisariat Universitas Bung Karno (Koorkom UBK) Melalukan aksi solidaritas untuk rakyat Palestina atas agresi militer Israel di depan Kedutaan Besar Amerika Serikat. Senin, 17/05/2021

Dalam pantauan dilapangan aksi soladaritas dari Mahasiswa Islam diikuti ratusan kader-kader,tampak mereka membawa spanduk,bendera dan membakar ban bekas serta bendera Israel.

“kami tidak hanya berbicara tentang aqidah atau Agama yang di imani, melainkan bagaimana kita saling memanusiakan manusia, Save Palestine”. Azhari Qzukarnain selaku Direktur Eksekutif LKBHMI Jakpusatara dalam orator nya.

“Kebrutalan pemukim Israel terhadap Masyarakat  Palestina adalah kejahatan kemanusiaan yang tidak bisa diampuni. Saya mengajak kepada seluruh masyarakat Dunia untuk mengutuk dan mengecam kebiadaban pemukim zionis Israel terhadap masyarakat Pelestina. Amerika Serikat (AS) selaku anggota tetap PBB yang memiliki hak Veto seharusnya berada di garda terdepan untuk menyelesaikan konflik yg terjadi di Palestina”. Tutur Wiranto E. Bulan selaku ketua Umum HMI KOORKOM UBK.

Dalam penyampaian beberapa orator, bahwa Masjid Al-Aqsa (Baitul maqdis) jangan dikotori dan dinodai karena  tempat tersebut adalah tempat yang Suci. selaian membawa bendera HMI massa aksi juga membawa bendera palestina yang berukuran 8meter sebagai simbol kesadaran kemanusia yang menyelimuti mereka, dan dilanjutkan adanya pembakaran bendera Israel sebagai bentuk pengecaman terhadap keberutalan pembunuhan anak dan perempuan oleh pemukim Israel. 

Insyaallah Hari Selasa kita kembali menggelar aksi jilid 2 di depan Istana negara, mendesak pemerintah RI untuk melakukan aksi nyata “Mengirimkan Bala Bantuan turun di Palestina”,. Tutup koordinator lapangan

Bacaan Lainnya
ri

Adapun Tuntutannya

1. Mendesak Amerika serikat AS untuk segera menyelesaikan Konflik yang Terjadi di Palestina

2. Jika Amerika serikat AS Tidak mampu Menyelesaikan Konflik Tersebut, lebih baik angkat kaki dari Indonesia

3. Mendesak pemerintah RI untuk melakukan aksi nyata, bukan hanya sekedar kata-kata. Terkait kejahatan yang dilakukan pemukim Israel terhadap Palestina

4. Pemerintah RI segera Boikot produk Israel, dan segera mengirim pasukan untuk membantu palestina.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *